Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pekon Penyandingan Kembali Salurkan BLT DD Tahap 4 Bulan November Kepada 121 KPM.

Jumat, 18 November 2022 | Jumat, November 18, 2022 WIB Last Updated 2022-11-18T08:22:29Z

 


MP Tanggamus-Sebagai jaring pengaman sosial dampak dari pandemi Covid-19,dan untuk menopang daya beli masyarakat agar perekonomian Pekon (desa) produktif dan bergerak. Pemerintah pekon Penyandingan menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa kepada 121 keluarga penerima manfaat (KPM) bertempat di Kantor Pekon Penyandingan Kecamatan Kelumbayan Kabupaten Tanggamus,Jum'at (18/11/2022).


Pembagian BLT tersebut dihadiri oleh seluruh KPM dengan masih menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Pencegahan Covid-19.


Kepala Pekon Penyandingan Zulkarnain, menjelaskan bahwa Bantuan Langsung Tunai yang dibagikan pada tahap 4 adalah untuk pembayaran satu bulan,yakni bulan Noveber Tahun Anggaran 2022, adapun nilai BLT yang disalurkan adalah sebesar Rp. 300.000 yang di serahkan langsung secara tunai kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) oleh Kepala Pekon dan juga Camat Kelumbayan.


“Sesuai petunjuk dari Dinas PMD dan Kantor Camat Kelumbayan, BLT ini tidak boleh ditahan-tahan harus segera kita salurkan,” ucap Zulkarnain.


Zulkarnain menuturkan, bahwa dalam hal rangkaian proses penyaluran BLT, pihaknya terlebih dahulu melalui berbagai tahapan sesuai dengan aturan yang ada. Salah satunya penginputan Dana Desa yang dilakukan secara online. Selain itu, Pemdes juga membutuhkan kelengkapan data dari Keluarga Penerima Manfaat dan Pemdes juga terlebih dahulu telah melakukan proses Musyawarah Desa (Musdes) untuk menetapkan nama dan jumlah penerima BLT tersebut.


“Kita berusaha setelah penyaluran BLT ini untuk segera menyampaikan pertanggungjawabannya sekaligus pengajuan untuk tahapan berikutnya, yakni tahap terkhair di bulan Desember, Karena jika laporan pertanggungjawaban belum selesai maka pengajuan untuk tahap selanjutnya juga tidak bisa dilakukan,” tuturnya.


Penyaluran bantuan tunai tersebut turut dihadiri oleh Camatan Kelumbayan,Derius Putrawan SP., MM,Sekcam,Sunardi SE,Kepala Pekon Penyandingan,Zulkarnain SE,Badan Hippun Pemekonan (BHP) Lidiya,Bhabinkamtibmas dari Polsek Limau,aparatur pekon dan seluruh KPM BLT Dana Desa Pekon Penyandingan.


Dalam sambutan nya,Camat Kelumbayan menyampaikan beberapa poin penting kepada seluruh penerima program BLT DD, untuk tidak terlena apalagi merasa ketergantungan dengan program bantuan tersebut,karena menurutnya, program bantuan tersebut sifatnya hanya sementara,dan belum tentu tahun berikutnya program itu masih ada atau ada perubahan daftar nama penerima.


Camat juga menghimbau serta mengajak,agar masyarakat juga harus mendukung segala jenis kegiatan yang di adakan oleh pemerintah Pekon.


"Pemerintah pusat telah memberikan bantuan melalui pemerintah pekon kepada kita,jadi kita sebagai warga juga harus mendukung kegiatan kegiatan yang ada di pekon,contoh nya seperti kegiatan gotong royong,kita sebagai warga harus hadir sebagai bentuk kerjasama antara pemerintah pekon dan warga".pungkas Camat.(Obi)

×
Berita Terbaru Update