Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Cari Solusi Kelangkaan Minyak Goreng, Bupati Musa Adakan Rakor Dengan Kepala Perangkat Daerah

Selasa, 22 Februari 2022 | Selasa, Februari 22, 2022 WIB Last Updated 2022-02-22T04:06:16Z

 


MP Lampung Tengah -- Mengenai kelangkaan minyak goreng yang saat ini telah terjadi di Indonesia dan bahkan hingga kabupaten Lampung Tengah, guna mencari solusi terkait hal itu, Bupati Musa Ahmad menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan para kepala perangkat daerah dan stakeholder terkait, Senin (21/2/2022).


Rakor tersebut dilangsungkan di ruang BJW Nuwo Balak Kecamatan Gunung Sugih. Acara itu dilaksanakan sesuai dengan keadaan yang sudah dilihat olehnya secara langsung dilapangan saat melakukan Inspensi Mendadak (Sidak) diberbagai mini market dan juga di Plaza Bandar Jaya pada hari Jum'at 18 Februari 2022 kemarin.


Zulfikar Irwan selaku Kepala Dinas perdagangan dan UMKM Lampung Tengah dalam laporannya pada Acara Rakor itu dia Mengatakan, diadakannya acara ini guna untuk memastikan harga minyak goreng dan bahan baku lainnya dapat terjangkau oleh masyarakat Lampung Tengah.


Selain sebagai upaya dalam memastikan harga, hal ini juga guna melakukan penanggulangan kelangkaan minyak goreng yang tengah terjadi pada saat ini. Oleh karenanya dalam hal ini, dihadirkan pihak-pihak dan instansi terkait guna untuk merumuskan serta mencari solusi yang terbaik.


Sejalan dengan laporan Kadis Perdagangan dan UMKM itu, dikatakan juga oleh Bupati Lampung Tengah, H. Musa Ahmad bahwasanya pemerintah kabupaten (Pemkab) Lampung Tengah akan terus mencarikan solusi terbaik permasalahan kelangkaan ini.


Selanjutnya Bupati Musa Ahmad juga mengatakan bahwa, pemerintah daerah akan segera bergerak cepat dalam mengambil tindakan guna untuk menindaklanjuti kelangkaan minyak goreng yang terjadi. Bupati Musa Ahmad juga berpesan kepada masyarakat Lampung Tengah, agar masyarakat tidak panik dalam menyikapi hal ini. Pungkasnya (Tori)

×
Berita Terbaru Update