Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pemdes Keude Dua, Gelar Santunan Kepada 23 Anak Yatim Berprestasi.

Minggu, 07 April 2024 | Minggu, April 07, 2024 WIB Last Updated 2024-04-07T12:17:23Z

 


MP Aceh Timur -- Pemerintah Desa Keude Dua, Gelar Santunan Anak Yatim berprestasi berstatus Pelajar dengan jenjang setingkat SD sampai SLTP.


Berlangsungnya kegiatan penyerahan santunan tersebut turut dihadirkan 23 Anak Yatim yang juga didampingi orang tua masing-masing. Selain daripada itu, kegiatan juga disaksikan oleh perangkat desa, Tuha Peut, ketua pemuda termasuk Imam desa. Kegiatan yang dimaksud berlangsung di Meunasah, Sabtu (6/4/2024). 


Dalam kesempatan itu, Kepala Desa Keude Dua Syaifullah menyampaikan bahwa kegiatan Santunan ini berdasarkan perencanaan desa sesuai hasil musyawarah bersama dan telah disahkan oleh tuha peut, bersama masyarakat serta segala unsur semua, ikut serta mendukung termasuk pemuda desa, bersama pendamping desa maupun pendamping lapangan desa. 


Adapun yang kita salurkan Santunan kepada anak yatim tersebut sejumlah 23 orang, per orang mendapatkan Rp. 400.000 kemudian kita santun juga untuk 1 Kepala keluarga yang berstatus fakir dengan jumlah Rp. 300.000, jadi total realisasi yaitu sebesar Rp. 9.500.000 yang bersumber dari dana desa 2024.


Alhamdulillah terlaksana secara lancar, walau hanya sekedar kami juga dari pemdes keude dua mengharapkan, agar bantuan tersebut dapat dimanfaatkan secara tepat baik untuk kebutuhan sekolah maupun untuk hari raya Idul Fitri 2024.


Kami juga dari pemdes Keude Dua mengucapkan Ramadhan penuh berkah serta Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 tahun 2024, mohon diperkenankan maaf lahir dan batin. (TS) 

×
Berita Terbaru Update