Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pj Bupati Tubaba Zaidirina Hadiri Sosialisasi dan Diskusi Pers

Kamis, 14 Juli 2022 | Kamis, Juli 14, 2022 WIB Last Updated 2022-07-14T13:29:05Z


MP Tubaba - Dalam rangka ikut serta mengembangkan Kemerdekaan Pers, dan pentingnya peran Pers dalam pembangunan daerah serta mewujudkan Museum Pers, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) bersama Pemkab Tubaba menggelar acara Sosialisasi dan Diskusi Pers bertajuk “Membangun Museum Pers, Kemerdekaan Pers dan Peran Pers Dalam Pembangunan”.


Dengan menghadirkan narasumber, Pj. Bupati Tubaba Zaidirina, Wakil Ketua Dewan Pers M. Agung Dharma Jaya, Kepala Monumen Pers Nasional Widodo Hastjaryo, dan Ketua PWI Provinsi Lampung Wirahadikusumah, kegiatan diselenggarakan di Sesat Agung Bumi Gayo, Kompleks Islamic Center Tubaba, Kamis (14/7/2022). 


Ketua PWI Tubaba Edi Zulkarnaen mengatakan, melalui tema yang diangkat dalam kegiatan ini diharapkan dapat melahirkan gagasan, ilmu pengetahuan bahkan kebijakan yang memiliki kaitan erat dengan dunia Pers.


Sehingga, peran Pers dalam pemerintahan sangatlah besar, baik dalam mewartakan agenda pemerintahan, kritikan, hingga sebagai kontrol sosial dalam mewujudkan pemerintahan yang transparan dan akuntabel.


"Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang seluas-luasnya tentang dunia Pers mulai dari kiat-kiat membangun museum Pers, peran Pers dalam pembangunan dan kemerdekaan pers dalam perspektif kerja-kerja pers atau wartawan," ucap Ketua PWI Tubaba. 


Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Provinsi Lampung Wirahadikusumah menyampaikan, 

acara ini menjadi sebuah acara titik dari kembali majunya Pers di Tubaba. Peran Pers memang sangat di butuhkan, tetapi harus dibekali dengan profesional profesi jurnalistik sesuai dengan Undang-undang Pers Nomor 40 tahun 1999.


Dia juga mengatakan bahwa, Pers sebagai pilar demokrasi ke-4, namun terkadang beda nasib dengan 3 pilar lainnya. 


"Pers merupakan pilar ke 4 demokrasi yang satu nasab beda nasib dengan 3 pilar lainya yakni, Eksekutif, Legislatif dan Yudikatif," katanya. 


Selain itu, Ketua PWI Lampung mengatakan, pihaknya sangat menerima saran dan kritikan ketika memang dalam perjalanannya Pers di mata publik ada sebuah kesalahan. kami sangat terima kritikan, karena pers bukan hanya mengawasi tapi juga diawasi oleh publik. 


"Kami berpesan kepada kawan-kawan wartawan, untuk terus meningkatkan kapasitas, terus meningkatkan pendidikan, serta meningkatkan wawasannya. Tugas wartawan itu bukan ukur-mengukur ketebalan aspal atau juga ketebalan tembok, bukan itu tugas wartawan. Tugas wartawan adalah menginformasikan berita yang benar dan sesuai dengan fakta nya," ungkapnya. 


Sedangkan, Pj. Bupati Tubaba Zaidirina mengatakan peran pers dalam pembangunan sangat luar biasa. Dirinya selalu menyampaikan kepada para pejabat dan seluruh ASN bahwa percuma kerja keras dalam sebuah pembangunan di daerah namun tidak ada yang memberikan informasi atau memberitakannya. 


"Rasanya kurang komplit, tidak bisa dihilangkan bahwa kita juga butuh sebuah pengakuan dengan keberhasilan dalam sebuah pembangunan," ujar Pj. Bupati saat menjadi salah satu narasumber di kegiatan sosialisasi dan diskusi Pers tersebut. 


Dia juga selalu mengingatkan kepada jajarannya untuk selalu melakukan sebuah inovasi dan tidak hanya terpaku kepada satu titik saja. 


"Tidak adanya sebuah inovasi yang dilakukan dapat membuat pers memberitakan yang kurang baik, karena memang tidak ada lagi yang menarik untuk diberitakan," ujar Pj. bupati Tubaba. 


Lanjut Pj. Bupati Tubaba, Pers sangat cerdas dalam mengolah sebuah informasi yang akurat dan valid. Jika sebuah daerah dapat membuat inovasi dan kreasi yang baik maka pemberitaannya akan baik. 


Menurutnya, "Dizaman sekarang nformasi itu aset yang sangat luar biasa, jika tidak mendapat informasi maka kita akan rugi karena kita sekarang membangun di era digitalisasi." kata Pj. Bupati Tubaba. 


Dia juga mengatakan bahwa, pihaknya membutuhkan sebuah kolaborasi, pemanfaatan kemajuan teknologi, dan menuntut kesetaraan akses internet guna mendapatkan informasi. 


"Untuk itu kedepannya Tiyuh (Desa) yang wifinya masih blank spot kami akan berikan wifi, kami akan memberikan stimulus untuk wifinya. Kita bohong jika membicarakan segala macamnya jika akses untuk mendapatakan informasi tidak ada," pungkasnya. 


Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Ketua Dewan Pers M.Agung Dharma Jaya, Kepala Monumen Pers Nasional Widodo Hastjaryo, Ketua PWI Provinsi Lampung Wirahadikusumah, Ketua DPRD Tubaba Ponco Nugroho, Ketua KPU dan Bawaslu Tubaba, Ketua PWI Tubaba, Kepala Kejaksaan Negeri Tulang Bawang, Kapolres Tubaba, Sekda Tubaba, Para Camat, Seluruh Kepala SKPD Pemkab Tubaba, Organisasi Pers Tubaba, seluruh Ketua dan anggota organisasi pers Tubaba. (*) 

×
Berita Terbaru Update