Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Aksi Damai Aliansi Lampung Memanggil Diwarnai Shalat Dzuhur Berjamaah di Jalanan

Rabu, 13 April 2022 | Rabu, April 13, 2022 WIB Last Updated 2022-06-15T14:17:28Z

MP Bandar Lampung – Aksi Damai yang digelar Aliansi Lampung memanggil sempat menjadi sorotan lantaran massa yang terdiri dari Mahasiswa, Ibu-ibu hingga Ojek Online tersebut sempat tidak diizinkan masuk dan dibatasi dengan kawat berduri.

Sempat berjalan selama kurang lebih 1 jam Aliansi Lampung Memanggil tiba di lokasi demonstrasi dan melakukan orasi tetap saja tidak ada upaya yang menandakan kawat berduri pembatas antara massa aksi dan aparat keamanan untuk dilepas.

“Kami ada rakyat, aksi kami aksi damai, kami membawa aspirasi rakyat, ini penghinaan bagi kami, kami ingin berdiskusi dengan wakil rakyat, tapi kenapa kami dibatasi kawat berduri,” ujar salah satu orator, Rabu (13/4/2022).

Hingga tiba waktu adzan dzuhur dikumandangkan, sang orator lantas menginstruksikan kepada massa untuk berhenti sejenak dan melaksanakan shalat berjamaah di atas jalan aspal yang berada tepat di perempatan lampu merah gedung Pemerintahan Provinsi Lampung.

“Cukup teman-teman kita istirahat dulu, kita shalat berjamaah, silahkan teman-teman mengambil wudhu lalu kita shalat berjamaah disini,” tambahnya.

Berdasarkan pantau tim Mediapanglima.com, aksi Aliansi Lampung Memanggil akhirnya menemui titik terang setelah menunggu selama kurang lebih 4 jam.

Diketahui, Aksi Aliansi Memanggi langsung diterima oleh Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi dan Ketua DPRD Provinsi Lampung, Mingrum Gumay yang bergabung dan berdialog di tengah-tengah massa aksi. (*)
×
Berita Terbaru Update