MP Bandar Lampung - Dalam Rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke‐45 tahun SATPAM Se Provinsi Lampung. Asosiasi Profesi Satpam Indonesia (APSI) bersama dengan Asosiasi Badan Usaha Jasa Pengamanan Indonesia (ABUJAPI) adakan syukuran sekaligus talkshow di Alodia Hotel, Rabu (7/1/2026).
Ahmad Apriliandi Passa selaku Ketua Pelaksana Kegiatan mengatakan, kegiatan kali ini mengangkat tema "Satpam Bersatu, Berdaulat, Berdedikasi, dan Profesional".
"Diusungnya tema tersebut guna menekankan tentang pentingnya persatuan,kedaulatan profesi, dedikasi, dan profesionalisme satpam dalam menjalankan tugas pengamanan swakarsa", ucapnya.
Selain itu, Apri juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas dedikasi, loyalitas, dan pengorbanan seluruh anggota satpam dalam menjaga keamanan di lingkungan kerja dan masyarakat.
"Satpam merupakan garda terdepan dalam menciptakan rasa aman dan kondusif, serta sebagai bagian dari keluarga besar Polisi Republik Indonesia," jelasnya.
Kemudian Dirbimnas Polda Lampung, Kombespol V. Thirdy Hadmiarso S.ik M.Ap mengatakan bahwa sesuai kedudukan, fungsi dan peranan Satpam merupakan perpanjangan tangan Polri untuk mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan kerjanya.
"Sehingga Polri selaku pembina Satpam Menyiapkan peran satpam untuk menghadapi tantangan tugas ke depan," jelasnya.
Beliau juga menjelaskan bahwa puncak peringatan HUT Satpam ke-45 tahun 2025 ini kita laksanakan secara sederhana dengan tidak Mengurangi makna kekhidmatan dalam memuliakan profesi satpam.
"Seperti kita ketahui bersama bahwa eksistensi Satuan Pengamanan (SATPAM) telah ada dan diakui serta tindaklanjuti dengan Peraturan yang baru Perpol No.1 Tahun 2023 Tentang Pengamanan Swakarsa," tegasnya.
"Hal ini menunjukkan bahwa Pemerintah menaruh perhatian yang sangat besar terhadap keberadaan Satpam yang di berikan kewenangan Kepolisian terbatas dalam hal Harkamtibmas, keberadaan satpam dari tahun ke tahun selalu di evaluasi baik sehingga satuan pengamanan yang kita miliki benar-benar satpam yang profesional dan handal didalam melaksanakan tugas," tandasnya. (NR)
